JAKARTA, KOMPASTV - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut menikmati Konser Amal dari Rumah Rhoma Irama, Sabtu (25/4/2020).
Kang Emil, sapaan akrab Ridwan, kesengsem dengan salah satu lagu yang dibawakan Rhoma Irama yang diiringi dengan Soneta Band dan dalam konser tersebut. Yakni singel terbaru raja dangdut yang berjudul "Virus Corona".
Menurut Emil, lagu tersebut menjadi renungan masyarakat di tengah wabah virus corona saat ini. Ia bahkan ingin menyebarkan lagu tersebut kepada warga Jabar.
Baca Juga: Prihatin Wabah Covid-19, Rhoma Irama Lantunkan "Virus Corona"
"Lagu pak haji yang virus corona, nanti kita viral-kan, menjadi renungan bagi warga Jawa Barat yang jumlahnya 50 juta orang lebih," ujar Emil melalui teleconference di tengah Konser Amal dari Rumah Rhoma Irama yang disiarkan langsung KompasTV, Sabtu (25/4/2020).
Lagu berjudul Virus Corona ini dirilis pada Sabtu (4/4/2020). Video klip singel "Virus Corona" telah ditonton sebanyak 1,5 juta kali di YouTube, per Selasa (7/4/2020).
Dikutip dari Kompas.com, video klip singel berdurasi 2 menit 59 detik ini ditayangkan di akun YouTube GP Records selaku label. Selang sehari, Rabu (8/4/2020), video klipnya telah ditonton sebanyak 2,1 juta kali.
Hiburan - Terbaru - Google Berita
April 26, 2020 at 12:09AM
https://ift.tt/2xYOsYU
Nonton Konser Amal dari Rumah, Ridwan Kamil Kesengsem Lagu Virus Corona Bang Haji Oma - Kompas TV
Hiburan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Nonton Konser Amal dari Rumah, Ridwan Kamil Kesengsem Lagu Virus Corona Bang Haji Oma - Kompas TV"
Post a Comment