Search

Link Live Streaming Grand Final Indonesian Idol, Tiara atau Lyodra Juaranya? - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang Indonesian Idol X memasuki babak grand final, Senin (24/2/2020) malam.

Grand final mempertemukan finalis asal Medan, Lyodra Ginting, dan finalis asal Jember, Tiara Anugrah.

Keduanya bakal berkolaborasi dengan grup band legendaris yang digawangi Ahmad Dhani, Dewa 19.

Baca juga: Perjalanan Lyodra dan Tiara Sampai di Grand Final Indonesian Idol X

Selain itu, Lyodra juga bakal berduet dengan penyanyi Andmesh Kameleng.

Sementara itu, Tiara berduet dengan penyanyi bergenre campursari asal Ngawi, Denny Caknan.

Selain berkolaborasi, kedua finalis ini juga akan unjuk gigi melalui penampilan solo mereka.

Baca juga: Ini Lagu yang Dinyanyikan Tiara dan Lyodra di Grand Final Indonesian Idol X

Lyodra akan membawakan lagu "I'd Do Anything For Love" yang dipopulerkan penyanyi Meat Loaf.

Tiara bakal melantunkan lagu "The Greatest Love of All" dari penyanyi Whitney Houston.

Penampilan Tiara dan Lyodra juga akan dikomentari oleh lima juri, yakni Anang Hermansyah, Maia Estianty, Ari Lasso, Judika, dan Bunga Citra Lestari (BCL).

Baca juga: Judika: Final Indonesian Idol X Bakal Berdarah-darah

Hanya saja, kehadiran BCL di Grand Final Indonesian Idol X belum bisa dipastikan.

Mengingat, BCL masih berduka setelah kepergian suaminya, Ashraf Sinclair, Selasa (18/2/2020).

Nah, selain Tiara dan Lyodra, penampilan lain yang juga sangat layak ditunggu adalah kolaborasi sang raja dangdut Rhoma Irama dengan Novia.

Baca juga: Duet Rhoma Irama dan Novia Bakal Meriahkan Grand Final Indonesian Idol X

Novia merupakan finalis Indonesian Idol X yang telah tereliminasi.

Ia pernah mendapatkan pujian dari para juri ketika membawakan "Judi" milik Rhoma Irama.

Penampilan Novia saat itu juga dipuji Rhoma.

Baca juga: Duka Keluarga Besar Indonesian Idol X pada Ashraf Sinclair dan Dukungan untuk BCL

Wah sudah tidak sabar ya menonton Grand Final Indonesian Idol X?

Kamu bisa menyaksikannya di RCTI pada Senin (24/2/2020) malam, mulai pukul 21.00.

Bagi kamu yang tidak bisa menonton televisi, bisa live streaming di link ini

Let's block ads! (Why?)



Hiburan - Terbaru - Google Berita
February 24, 2020 at 04:25PM
https://ift.tt/38T8CRq

Link Live Streaming Grand Final Indonesian Idol, Tiara atau Lyodra Juaranya? - Kompas.com - KOMPAS.com
Hiburan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Link Live Streaming Grand Final Indonesian Idol, Tiara atau Lyodra Juaranya? - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.